Text Widget

Home » , » Tips Memilih Lensa Dslr Sesuai Fungsinya

Tips Memilih Lensa Dslr Sesuai Fungsinya

Written By Patty Budiman on Selasa, 11 Maret 2014 | 18.33

Memilih lensa DSLR harus sesuai kebutuhan, agar tak salah pilih harus diperhitungkan kegunaan dan kebutuhan. Banyaknya tipe dan jenis lensa yang di jual membuat sebagian orang bingung menentukan lensa yang akan di beli.

Beberapa lensa yang umum adalah lensa standar 18-55mm ini sangat umum digunakan karena dijual satu paket dengan Kamera DSLR .  dengan bukaan f/3.5 di posisi 18 dan f/5.6 diposisi 55mm.

Lensa DSLR mempunyi banyak jenis dan mempunyai fungsi masing-masing. Jadi kebanyakan orang jadi bingun memeilih lensa. Untuk memilih lensa DSLR harus sesuai kebutuhan. Misalkan anda ingin motret model dengan latar belakang blur atau bokeh anda dapat menggunakan lensa murah fix 50mm f/1.8, lensa ini murah dengan kualitas gambar yang lumayan dengan harga kurang lebih 1juta.

Bagi anda pecinta lanscape gunakan lensa yang ultra wide. Lensa ini tidak ada yang murah rata-rata diatas 4juta. Lensa wide banyak pilihan yaitu produk asli ataupun produk pihak ketiga seperti Tamron, Sigma, Tokina. Rata-rata lensa ultra wide yang diproduksi oleh pihak ketiga sangat baik akan tetapi sesuai dengan harga yang mereka tawarkan. Jenis lensa wide antara lain canon 10-22 mm atau dari produk pihak ketiga seperti Tokina 11-16mm for canon/nikon

Untuk anda pecinta photo candid HI (human interest) gunakan lensa tele, Agar photo kelihatan natural dan objek yang kita photo tidak menyadari saat di ambil gambar. Sebenarnya penggunaan lensa tele sangat serba guna, bisa buat photo lenscape dengan objek yang jauh, photo candid dan Macro. Kategori lensa tele pun sangan beragam, dan yang sangat diminati oleh para fotografer adalah lensa 70-200mm lensa ini tergolong mahal kalo pengen yang murah ambil saja lensa dari pihak ketiga 70-300mm.

Selanjutnya apabila anda pengen lensa yang bisa buat photo keluarga, candid, dan lanscape dengan harga murah dan kualitas tajam anda bisa ambil lensa Tamron 17-40 mm f/2.8. Lensa ini tergolong murah di kelasnya. Harga sekitar 3 s/d 4juta. Dengan f/2.8 dapat menghasilkan bokeh yang lumayan dan ukuran 17mm lumayan buat photo lanscape.

Kesehatan & Kecantikan

Search

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Kuliner

Teknologi

About